Perancangan Prototype Aplikasi Perlindungan Wanita dengan Metode Design Thinking dan System Usability Scale
DOI:
https://doi.org/10.53697/jkomitek.v5i1.2665Keywords:
Antarmuka Pengguna, Pengalaman Pengguna, Design Thinking, System Usability Scale, Aplikasi Perlindungan WanitaAbstract
Kejahatan dan kekerasan terhadap wanita di Indonesia masih menjadi masalah serius, dengan kelompok usia remaja dan dewasa muda sebagai korban terbanyak. Untuk mengatasi hal ini, teknologi berbasis aplikasi mobile dapat menjadi solusi inovatif. Penelitian ini bertujuan merancang ulang antarmuka dan pengalaman pengguna (UI/UX) aplikasi perlindungan wanita "I'M SAFE" menggunakan metode Design Thinking dan mengukur tingkat kegunaannya dengan System Usability Scale (SUS). Metode Design Thinking diterapkan melalui lima tahap: Empathize (memahami kebutuhan pengguna), Define (mengidentifikasi masalah), Ideate (merancang solusi), Prototype (membuat model awal), dan Test (pengujian). Hasil evaluasi SUS awal menunjukkan skor rata-rata 66 (kategori Grade D), dengan masalah utama seperti navigasi yang rumit dan desain antarmuka kurang intuitif. Setelah perancangan ulang, prototipe baru diuji kembali dan menghasilkan skor SUS 85 (kategori Grade A), menandakan peningkatan signifikan dalam kegunaan aplikasi. Solusi yang diusulkan meliputi penyederhanaan navigasi, perbaikan tata letak visual, penambahan tutorial interaktif, serta fitur baru seperti Pencari Pendamping Polisi dan Pelaporan Kejahatan. Penelitian ini membuktikan bahwa pendekatan berbasis Design Thinking efektif dalam menciptakan aplikasi yang lebih intuitif, fungsional, dan berpusat pada pengguna, sehingga dapat meningkatkan rasa aman bagi wanita di ruang publik.
References
Alkadri, S. P. A., & Insani, R. W. S. (2019). Rancang Bangun Aplikasi Pelaporan Kekerasan Terhadap Perempuan dan Anak pada DPPPA Provinsi Kalimantan Barat. JEPIN (Jurnal Edukasi Dan Penelitian Informatika), 3, 329–337.
Ansori, S., Hendradi, P., & Nugroho, S. (2023). Penerapan Metode Design Thinking dalam Perancangan UI/UX Aplikasi Mobile SIPROPMAWA. Journal of Information System Research (JOSH), 4(4), 1072–1081. https://doi.org/10.47065/josh.v4i4.3648
Ariska, D., & Nurlela, S. (2022). Analisis Dan Perancangan UI/UX Aplikasi Lazada Menggunakan Metode Design Thinking. Jurnal Infortech, 4(2), 86–91. https://doi.org/https://doi.org/10.31294/infortech.v4i2.13234
Djamaris, A. (2023). Design Thinking: Menyelesaikan Masalah dengan Kreativitas. Universitas Bakrie. https://repository.bakrie.ac.id/7760/
Fajria, F. (2022). Aplikasi Pencatatan Dan Pelaporan Kekerasan Berbasis Android Pada Kementerian Pemberdayaan Perempuan Dan Perlindungan Anak. Jurnal Ilmu Komputer STIKOM Ambon, 8(8), 1–5. https://jurnal.itbstikomambon.com/index.php/jikomstik/article/view/90/28
Islami, S. N., & Dody Firmansyah, M. (2023). Evaluasi UI/UX dari aplikasi IKMAS dengan menggunakan metode Design Thinking dan pengujian pengguna. Rabit : Jurnal Teknologi Dan Sistem Informasi Univrab, 9(1), 29–38. https://doi.org/10.36341/rabit.v9i1.4116
Kahruddin, Adam, S., & Pernando, Y. (2024). Analisis Usability dan Aksesibilitas Desain UI/UX Aplikasi HIMAKOM Universitas Universal Menggunakan System Usability Scale. KLIK: Kajian Ilmiah Informatika Dan Komputer, 4(5), 2389–2397. https://doi.org/10.30865/klik.v4i5.1479
Kementerian Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak. (2024). Ringkasan Data Kekerasan di Indonesia. SIMFONI PPA (Sistem Informasi Online Perlindungan Perempuan Dan Anak). https://kekerasan.kemenpppa.go.id/ringkasan
Kosim, M. A., Aji, S. R., & Darwis, M. (2022). Pengujian Usability Aplikasi Pedulilindungi Dengan Metode System Usability Scale (Sus). Jurnal Sistem Informasi Dan Sains Teknologi, 4(2), 1–7. https://core.ac.uk/download/pdf/542861325.pdf
Laela, F. I., & Adu, F. M. (2021). Perlindungan Hukum Wanita Korban Kejahatan Kesusilaan Menurut Lembaga Perlindungan Saksi Dan Korban. Jurnal Ilmiah Hukum Dan Keadilan, 8(2), 173–187. https://doi.org/http://dx.doi.org/10.59635/jihk.v8i2.155
Mayasari, R., & Heryana, N. (2023). Konsep dan Teori Desain User Experience. PT. Neo Santara Indonesia. https://www.researchgate.net/publication/377968095
Mazaya, N. N., & Suliswaningsih. (2023). Perancangan UI UX Aplikasi Dengerin Berbasis Mobile Menggunakan Metode Design Thinking. KOMPUTA : Jurnal Ilmiah Komputer Dan Informatika, 12(2), 39–49. https://doi.org/https://doi.org/10.34010/komputa.v12i2.10157
Mualfah, D., & Mardiah, A. (2024). Perancangan ulang dan analisis desain UI/UX aplikasi identitas kependudukan digital (IKD) menggunakan metode design thinking. Jurnal Computer Science and Information Technology (CoSciTech), 5(3), 730–739. https://doi.org/https://doi.org/10.37859/coscitech.v5i3.8219
Purbasari, A., & Juardi, D. (2023). Perancangan UI/UX Aplikasi Emergency Untuk Kekerasan Seksual Dengan Metode Design Thinking. Jurnal Ilmiah Wahana Pendidikan, Juni, 2023(12), 47–54. https://doi.org/10.5281/zenodo.8068395
Purwati, N., Syukron, A., Muningsih, E., Akbar, D. F., Waspada, A. R., & Syahroni, M. A. G. (2024). Desain UI/UX Aplikasi SAFE4C&W Menggunakan Metode User Centered Design (UCD). Infomatek, 26(2), 193–202. https://doi.org/10.23969/infomatek.v26i2.19053
Rachman, A., & Sutopo, J. (2023). Penerapan Metode Design Thinking Dalam Pengembangan UI UX: Tinjauan Literatur. SemanTIK : Teknik Informasi, 9(2), 139. https://doi.org/10.55679/semantik.v9i2.45878
Sudjud, N., & Akbar, M. A. (2022). Rancang Bangun Aplikasi Pelaporan Anti Kekerasan Seksual (AKAS) Berbasis Android. INFORMASI (Jurnal Informatika Dan Sistem Informasi), 14(2), 162–169. https://doi.org/https://doi.org/10.37424/informasi.v14i2.182
Syafira, I., Hidayat, S., & Desintha, S. (2022). Perancangan Visual Interface Aplikasi HER GUARD Sebagai Media Pertolongan Kepada Perempuan Terhadap Kekerasan Seksual Secara Fisik Di Ruang Publik. E-Proceeding of Art & Design, 9(5), 3785–3805. https://openlibrarypublications.telkomuniversity.ac.id/index.php/artdesign/article/view/18870
Wardani, I. K., Utomo, P., Budiman, A., & Amadi, D. N. (2023). Pemanfaatan Metode Design Thinking dan Pengujian SUS untuk UI/UX Aplikasi Home Care Madiun Berbasis Android. Journal of Computer and Information Systems Ampera, 4(2), 106–125. https://doi.org/10.51519/journalcisa.v4i2.399
Downloads
Published
How to Cite
Issue
Section
License
Copyright (c) 2025 Ferry Kusnadi, Arrahmah Aprilia, Nofiandri Setyasmara

This work is licensed under a Creative Commons Attribution 4.0 International License.